Minggu, 29 November 2009

bicara seenak jidat

hari ini pagi yang agak cerah, tapi seperti mau hujan juga sih. jadilah si go-blog ini bangun karena (lagi lagi) sakit perut dan terdesaknya dua saluran yang bersamaan, yaitu pengen kencing dan pengen eek. sungguh kombinasi yang luar biasa. akhirnya sambil eek, banyak juga dapet inspirasi yang langsung di catet di memopad yang asoi. lalu dilanjutkan dengan segelas air putih yang segar, dilanjutkan dengan segelas jus apel yang gak kalah segar. ngomong ngomong, kamar saya masih hancur pisan. tapi yaudalah.
kembali ke topik utama.
selidik punya selidik, saya kenal sama si mbek diawali dengan dinding tanggal 15 november, dilanjutkan dengan memanfaatkan teknologi lainnya pada tanggal 27 november.
yayaya, sebaik nya saya ingat ingat. adehh.

referensi untk hari ini : gak butuh yang ganteng, yang banyak duit (butuh sih >__<), apalagi yang terkenal, paling gak butuh deh, yang penting orang itu bisa bikin senang dan membuat saya makin menikmati hidup yang cihui ini

pikiran pikiran macam ini nih yang kadang membantu seseorang menjadi makin dewasa. segala sesuatu tidak bisa hanya dilihat dari yang bagus bagus nya saja. ya, intinya sih belajar untuk menerima seseorang apa ada nya.
ehm, dari masa lalu, saya belajar bahwa, seorang perempuan gak seharusnya selalu mengalah dan memaksakan diri untuk selalu mengerti pasangannya, adakala nya seorang perempuan berhak berontak dengan perlakuan pasangannya, bukan hanya dengan diam, dan kemudian menangis.
dari masa lalu yang gak terlalu lalu banget, saya belajar bahwa, semua orang punya sebuah kekurangan yang sangat parah. namun, walau sangat parah sekalipun, orang tersebut berhak sekali untuk dicintai (walaupun orang itu tidak mencintai kita, atau bahkan orang itu menyukai orang lain). bahkan ada kalanya, kekurangan seseorang sangat bisa ditutupi dengan melihat sisi baiknya orang tersebut. namun, kata tania : kalau cuma melihat sisi baiknya, berarti berusaha menutup mata pada sisi buruknya, dan lama lama akan cape sendiri

benar juga sih apa kata adik ku yang manis dan imut itu. alhasil dia bilang lagi : ci, kalau ada orang yang bisa bikin seneng, kenapa juga harus sama yang bikin susah ?
lagi lagi agak menerima kata kata si adik.
kemaren, saya bisa kasih nasehat sama tio, tapi kenapa gak bisa saya terapkan pada diri saya sendiri? tapi, tenang saja semua ! haniatralala yg go-blog pasti akan menggapai kebahagiaannya. soalnya ada seseorang yang dikirim tuhan.

catatan semalam sebelum tidur,
hmmhhhhhhhh

kadang , kita gak usah ngarep banyak hal , jalanin kaya biasa aja, taunya tuhan kasi bantuan, lwat orang lain
tp jgn pernah jdiin org ini pelarian
krn dia baik
:]

1 komentar:

23june91 mengatakan...

mantap.. hahaha